Posts

Showing posts from August, 2018

Cara Memotivasi Anak Yang Baik

Cara memotivasi anak Siapapun anda atau siapapun kita, apapun pekerjaan kita, buatlah anak merasa nyaman dengan dirinya dan juga nyaman dengan apa yang ingin anak kita lakukan. Berikan sesuatu setelah anak mengerjakannya. Seperti sebuah pujian yang dapat membangun kepercayaan dirinya. Jika kita menginginkan anak melakukan suatu hal, baik itu untuk kita atau untuk dirinya sendiri, kita sebagai orang tua dan pendidik harus terlebih dahulu melihat kebutuhan emosional anak dan coba kita tanyakan pada diri sendiri pertanyaan sederhana ini:" bagaimana cara membuat mereka merasa nyaman melakukan hal ini?". Setiap anak mempunyai keinginan tersendiri di masa yang akan datang. 

Solusi Meremajakan Wajah Dengan Asam Jawa

Asam Jawa bagi kecantikan Kita mungkin pernah mendengar tentang skincare alami yang umum digunakan untuk perawatan kecantikan. Beberapa bahan yang sering digunakan adalah lemon, minyak zaitun, kopi atau susu. Selain beberapa bahan alami tersebut, ada satu bahan yang jarang digunakan sebagai skincare alami, padahal manfaatnya tidak kalah bermanfaat dengan bahan lain, apa itu? Jawabannya adalah asam jawa yang sering kita pakai untuk membuat jamu atau masakan. Ternyata, asam jawa memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Hal inilah yang membuatnya di lirik sebagai bahan alami untuk pengganti skincare pabrikan yang sering kita jumpai di toko. Selain itu kandungan nutrisi lainnya juga sangat baik untuk merawat kulit, seperti mengangkat sel kulit mati, memutihkan kulit dan sebagai antioksidan yang bisa mampertahankan keremajaan kulit. Berikut ini manfaatnya dan tata cara memakainya; Asam jawa sebagai bilasan setelah lulur Jika kamu ingin mendapatkan manfaat asam jawa untuk kulit t

10 Software Wajib Di PC

1. BlueScreenView Blue Screen of Death (BSOD) kadang kala terjadi secara tiba-tiba, dan ketika permasalahan itu datang seringkali kita bingung apa yang menjadi penyebabnya. Untuk mengetahui penyebab dari BSOD, kita bisa menggunakan software kecil yang bernama BlueScreenView. 2. WinDirStat Seiring dengan lamanya penggunaan, ada kalanya ketika hardisk kita pada akhirnya penuh dengan berbagai macam data. Jika kamu bingung folder apa saja yang menghabiskan storage paling banyak, periksa saja dengan WinDirStat. Tool ini bakal menampilkan detail statistik penggunaan hardisk secara lengkap. 3. Ultimate Windows Tweaker Tidak puas dengan performa, tampilan, atau pengaturan default Windows? Ubah sesuka hati dengan Ultimate Windows Tweaker. Tool ini memiliki berbagai macam fungsi dan opsi yang bisa kita gunakan untuk melakukan tweak security, performa, tampilan, dan beberapa setting internal Windows. 4. Process Explorer Windows Task Manager bisa memberikan berbagai informasi seputa

Solusi Agar Hidup Lebih Lama Dan Bahagia

1. Jangan membenci tapi,  cintai sesama Cara pertama yaitu jangan ada rasa benci terhadap seseorang. Rasa benci dapat menyebabkan hati kita resah dan membuat kita hidup kita tidak tentram. Hal itu karena sebab diri kita sendiri yang sangat memperhatikan gerak-gerik seseorang yang akhirnya kita anggap buruk. Kemudian, pupuklah rasa cinta terhadap sesama mahkluk ciptaan, walaupun sekecil semut. Dengan hal tersebut akan membuat hati kita tenang dan hidup kita menjadi lebih bahagia. 2. Jangan Khawatir tapi, Jalani Saja Yang kedua yaitu jangan terlalu khawatir akan sesuatu, karena apabila kita terlalu khawatir dan cemas pada suatu hal akan membuat hidup kita di selimuti rasa ketakutan dan membuat hidup kita tidak bahagia. Jalani saja hidup kita dengan usaha terbaik dan jalani hidup kita dengan penuh kebaikan, kejujuran dan kesabaran untuk hasilnya kita serahkan pada Yang Maha Kuasa. Dengan begitu akan tertanam rasa yakin dan tenang pada hati kita, yang akan menjadikan hidup kita tent

Cara Bekerja Yang Baik

Pada dasarnya orang bekerja pasti mempunyai tujuan yang baik. Akan tetapi, tujuan baik tersebut akan berubah dengan kata lain ternodai oleh keburukan yang Kita miliki. Pertanyaannya, apakah hal ini buruk dan salah? Jawabannya mungkin memang buruk dan salah atau mungkin hal itu tetap baik walaupun dengan cara yang buruk. Seringkali kita melihat para pelari kencang yang seakan-akan ia dikejar oleh seseorang. Maksud Kami adalah para pencopet yang di kejar oleh para pemilik yang sah. Pertanyaannya, apakah mereka buruk dan salah? Jawaban dari pertanyaan ini kita bahas bersama dan jika mempunyai pendapat sendiri silahkan berkomentar di laman yang sudah disediakan. Mari kita buka mata kita tentang masalah ini. Seorang pencopet memang buruk. Kenapa? karena dia melukai hati seseorang dengan mengambil barang miliknya. Kenapa dia salah? karena dia melakukannya dengan dusta atau mengelabuhi. Apakah dia tidak punya keluarga? Mungkin punya. Jika ia punya, kenapa hal itu menjadikan

Inilah Solusi Dari Penyebab Pembayaran Adsense Di Tangguhkan

Sudah banyak orang yang mengakui bahwa adsense terbukti membayar dan tidak di ragukan lagi akan kejujuran adsense ini di masa sekarang dan yang akan datang. Adsense adalah media para pengiklan untuk mengiklankan produk-produk mereka yang berkualitas kepada para konsumen yang ada didunia sekaligus sebagai media bagi para publisher untuk mendapatkan penghasilan yang terbilang sukses jika mematuhi kebijakan-kebijakan yang diciptakan oleh pihak adsense itu sendiri. Pada masa saat ini teknologi seperti jamur yang pertumbuhannya tidak bisa di bendung begitu saja, karena sudah seperti makanan pokok yang setiap hari harus kita makan. Solusi dari masalah ini adalah memberikan yang terbaik dan mengkonsumsi berita dengan baik dan bijak, tidak terburu-buru menilai baik dan buruk dari berita-berita yang bertebaran layaknya lebah agar Kita tidak termakan oleh busuknya gosip yang beredar. Sebagian besar para penikmat internet, mengakui bahwa menjadi seorang blogger atau pun youtuber bisa menghas

Cara Ampuh Atasi Bibir Hitam Akibat Merokok

Terlepas dari hukum haramnya dan tidaknya rokok, banyak sekali efek menyebalkan dari benda yang satu ini. Bukan hanya merusak bagian dalam, merokok juga merusak tampilan luar kita. Selain mengubah warna gigi, merokok juga mengubah warna bibir menjadi lebih gelap. Kandungan tar dan nikotin dalam rokok dipindahkan ke bibir dan ini tentu akan merusak warna bibir. Akhirnya, warna merah muda alami dari bibir memudar. Mungkin ini tidak akan berpengaruh pada pecandu rokok, yang penting mereka masih punya bibir. Cara terbaik itu mencegah hal tersebut adalah meninggalkan kebiasaan merokok. Namun, dilansir dari lifealth ada beberapa cara alami juga yang dapat membantu Anda menyingkirkan kegelapan bibir akibat merokok. Jus bit Cara termudah untuk mencerahkan warna bibir adalah dengan menerapkan jus bit. Untuk ini, ambil bit kecil dan hancurkan. Sekarang tambahkan jus lemon ke dalamnya. Terapkan ke bibir kita dan biarkan selama 15 menit. Kita bisa mencucinya setelah itu. Pengelupasan ku

Sejuta Manfaat Rumput Laut

Bila rumput laut di konsumsi dalam batasan yang di anjurkan, akan memberikan manfaat bagi tubuh kita. Berikut 5 manfaat rumput laut bagi tubuh kita 1. Mendukung fungsi kelenjar tiroid Kelenjar teroid memproduksi hormon yang membantu mengendalikan pertumbuhan, produksi energi, reproduksi, dan proses perbaikan sel yang rusak pada tubuh. Beberapa jenis rumput laut, seperti Nori, wakame dan kelompok memiliki kandungan yodium yang tinggi sebagai salah satu mineral yang dibutuhkan oleh kelenjar tiroid untuk memproduksi hormon-hormon  tersebut. Tak hanya itu, rumput laut juga mengandung asam amino tirosin yang di butuhkan bagi kelenjar tiroid untuk menjalankan fungsinya. 2. Sumber vitamin dan mineral Tumbuhan ini mengandung vitamin A,C,E, dan K, serta asam folat, zat nk, natrium, kalsium, dan magnesium. Protein yang terkandung pada beberapa jenis rumput laut, seperti Spirulina dan chorella,juga mengandung semua asam amino esensial yang dibutuhkan oleh tubuh kita. 3. Mengandung berbaga

Benda Yang Dapat Memicu Libido Para Pria

Makan memang merupakan salah satu aktivitas yang menyenangkan. Banyak orang yang senang mengisi waktu luangnya dengan makan makanan ringan. apalagi makan camilan yang manis, gurih maupun pedas. Sayangnya, tidak semua camilan yang ada di pasaran itu sehat untuk tubuhmu. Camilan ini bermanfaat bagi kesehatan seksualitasmu! 1. Buah Delima Delima memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan seksual pria. Internal Journal of Impotence Research menemukan, sebanyak 47 persen pria yang mengidap impoten berhasil sembuh dengan cara meminum jus delima setiap hari. Sebab, kandungan dalam buah delima dapat meningkatkan hormon testosteron dalam tubuh dan membuat pria bergairah. Buah ini cocok banget untuk dijadikan camilan setelah makan. Daripada makan makanan nggak sehat, lebih baik makan buah ini, kan? 2. Makanan Mengandung Vitamin D Vitamin D memiliki manfaat banyak manfaat untuk tubuh. Manfaat yang paling banyak diketahui masyarakat adalah untuk kesehatan tulang. Nah, ternyata, makanan me

Penyebab Istri Tidak Mau Bercinta

SAAT menyusui apalagi pertama kalinya membuat seorang perempuan tidak nyaman berhubungan seks. Banyak faktor yang mempengaruhi, tentunya tidak sekedar masalah hormonal. Perempuan pascamelahirkan umumnya mengeluh aneh saat berhubungan seks. Mungkin rasanya tidak nyaman jika disentuh tepat di daerah payudara karena produksi ASI melimpah, atau hampir kehilangan mood untuk memulai berhubungan seks. Terkadang kalau suami tidak mengerti akan hal ini sering menyalahkan istrinya. Bahkan, ada rasa tidak puas dan jadi malas bercinta. Seharusnya masalah ini dapat segera diatasi, begitu juga Anda mengerti beragam faktor penyebabnya. Dilansir Okezone dari Thehealthsite, Rabu (8/8/2018), berikut adalah faktor pemicu tidak nyamannya perempuan menyusui saat bercinta. Cari tahu dulu dan lakukan tindakan pencegahannya. 1. Payudara yang menyakitkan Begitu wanita mulai menyusui si kecil, payudara akan sangat menyakitkan. Puting sakit, terjadi pembengkakan payudara, hingga mengalami mastitis. Ba

Manfaat Besar Air Gula

 Banyak minuman berenergi yang beredar di pasaran dengan kandungan gula yang ada di dalamnya. Tapi mengonsumsi air gula sederhana juga ternyata memberikan efek mengejutkan bagi tubuh kita. Menurut Departemen Kesehatan & Layanan Kemanusiaan AS, orang-orang biasanya mendapatkan gula harian dari konsumsi softdrinks sebanyak 33% dan buah sebanyak 10%. Namun, sumber gula tersebut ternyata bukan menjadi pilihan terbaik untuk tubuh kita. Salah satu sumber gula yang disarankan adalah air gula sederhana. Inilah yang terjadi pada tubuh, saat mengonsumsi air gula sederhana dan bagaimana itu bermanfaat bagi kita. 1. Air gula memberi tubuh kita dorongan energi yang cepat Kebanyakan orang tahu kandungan gula yang terlalu banyak dalam makanan dapat berakibat buruk bagi keshatan. Meskipun benar ahli gizi merekomendasikan kita hanya perlu gula sekitar 10% dari asupan kalori harian, ada saat-saat ketika tubuh membutuhkan energi eksta. Saat kita mengonsumsi air gula, tubuh menyerap m

Solusi Agar Buku Kesayangan Dan Komik Kita Tahan Lama

Untuk menjaga buku bacaan atau komik, kita perlu sebuah keteladanan dalam merawatnya agar tidak mudah rusak dan bahkan hilang. Jika kita telaten maka pastinya buku komik yang kita miliki akan awet. Namun yang sering terjadi adalah buku komik robek, basah dan yang paling parah hancur tentu akan terjadi. Di bawah ini ada beberapa tips agar komik awet sebagai solusi agar kita tetap bisa bernostalgia dalam membaca buku maupun komik kesayangan kita. 1. Letakkan di tempat yang tidak lembap Jika kita ingin buku-buku komik kita tidak mengkerut dan basah secara tidak diduga. Letakkan di tempat yang terbilang tinggi seperti di rak buku atau rak lemari. Jangan menaruhnya di tempat yang berdekatan dengan lantai. Karena di takutkan bisa terinjak atau di ciri seseorang. 2. Jangan membacanya secara sembarangan Jika ingin komik  terlihat selalu baru. Salah satu hal yang harus kita perhatikan adalah bagaimana cara kita membaca komik. Jika kita terkesan sembarangan dengan membolak-balik komik s

Bahaya Penggunaan Ponsel. Solusinya?

Saat ini, orang tidak bisa jauh dari perangkat ponsel pintar. Mulai dari bangun tidur, perjalanan kereta, di kantor, bahkan di tempat tidur saat akan beristirahat. Pertanyaannya, apakah kedekatan smartphone tersebut dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada manusia? Meski belum ada penelitian ilmiah yang konklusif tentang dampak radiasi ponsel, tapi mungkin bila kita ingin menghindari resiko, sebaiknya lihat infografik yang kami lampirkan di bawah. Data tersebut berasal dari Kantor Federal Jerman di bidang Perlindungan Radiasi (Bundesamt für Strahlenschutz) yang menjaga basis data yang komprehensif dari smartphone dan tingkat radiasi yang dipancarkan. Meskipun tidak ada pedoman universal untuk tingkat emisi yang dianggap berbahaya, Jerman mengeluarkan sertifikat ramah lingkungan atau dikenal sebagai Blue Angel pada ponsel dengan tingkat radiasi kurang dari 0,6 watt per kilogram. Dalam laporannya disebutkan bahwa saat ini smartphone dengan tingkat radiasi tertinggi adalah Mi A

Manfaat Luar Biasa Sayuran Pahit

Ketika Anda makan terlalu banyak makanan tidak sehat, tubuh akan terasa lelah, lesu, dan tidak segar. Hal ini disebabkan oleh berbagai zat tambahan yang ada di dalam makanan tadi, seperti pengawet atau pemanis buatan. Zat-zat ini akan memenuhi ginjal dan lever. Lever diperlukan tubuh untuk menyaring racun. Ketika lever terlalu penuh, hal ini bisa membuat ginjal jadi bekerja terlalu keras. Dalam situasi seperti ini, memakan sayuran dengan rasa yang pahit bisa membantu. Seperti sawi pahit, daun pepaya dan pare. Walaupun mungkin Anda tidak menyukai rasanya, tapi makanan pahit memiliki manfaat tersendiri. Mengutip Boldsky, Minggu (1/7/2018), makanan pahit seperti pare dikatakan bisa memecah batu ginjal. Berikut beberapa manfaat makanan pahit untuk tubuh: 1. Meningkatkan pencernaan Rasa pahit dari sayuran pare memiliki peranannya sendiri. Hal ini bisa menstimulasi pencernaan sehingga meningkat. Pare juga bisa mencegah acid reflux. 2. Menjaga kesehatan lambung Sayuran pahit bi

Bahayanya Sihir Gadget

Image
Selain memudahkan seseorang dalam mencari informasi, tetapi nyatanya internet juga memberi banyak dampak negatif. Salah satu dampak dari internet adalah individu menjadi lebih suka menyendiri. Kamu pasti pernah melihat seseorang yang lebih senang menyendiri dibandingkan berkumpul bersama teman-temannya. Apalagi saat bermain game online. Akan tetapi, ternyata ada 5 kebiasaan yang sering dilakukan orang yang suka menyendiri dan bahkan mengancam dirinya sendiri. Berikut 5 hal yang biasa dilakukan orang yang suka menyendiri bersama gadgetnya. Stalking (memantau dengan sembunyi-sembunyiy) Stalking merupakan kegiatan yang umum dilakukan siapa saja terlebih seorang jomblo. Biasanya saat sendiri, orang lebih sering melihat akun sosial media seseorang yang lain terutama yang disukai. Tak hanya itu, seseorang yang masih menaruh hati dengan sang mantan juga akan sering melakukan kegiatan ini. Sering stalking justru akan membuat sakit hati dan juga mengganggu privasi orang lain.

6 Perkataan Dari Pemimpin Yang Harus Kita Hindari

Image
Saat ini banyak yang dipromosikan untuk naik jabatan berdasarkan kinerja dalam pekerjaannya, bukan karena kemampuannya untuk memimpin, melayani, dan melibatkan orang lain untuk ikut melakukan yang terbaik. Dengan kenyataan tersebut, banyak pemimpin yang tidak memiliki jiwa pemimpin yang seharusnya. Mereka tidak dapat memotivasi karyawan mereka sendiri. Oleh sebab itu, tidak jarang pula keluar kalimat-kalimat “pedas” yang keluar dari mulut mereka, dan kerap menyakiti karyawannya. Berikut 6 kalimat yang seharusnya tidak terlontar dari mulut seorang pemimpin besar: 1. “Saya tidak membutuhkan pendapat siapapun. Ini memang jalan yang terbaik.” Anda tidak akan pernah mendengar kalimat tersebut keluar dari mulut pemimpin yang baik. Pemimpin yang mengutamakan timnya dan mementingkan pendapat bersama. Mereka selalu melibatkan orang di perusahaannya untuk berpikir bersama, sampai menemukan keputusan yang sebaik-baiknya. 2. “Itu bukan tanggung jawab saya” Pemimpin yang baik tidak aka